|
Apakah kamu memiliki pasangan yang mudah sekali curiga? Atau pasanganmu sangat gampang cemburu? Apakah kamu dibuat pusing dengan tingkahnya yang ke kanak-kanakan seolah kamu selalu berada didalam posisi yang salah?.
Jika benar demikian, kamu hanya perlu mendapatkan kembali rasa kepercayaan dari dirinya. Mungkin memang terlihat tidak mudah, akan tetapi ada beberapa Trik sederhana yang dapat kamu coba untuk bisa mendapatkan kembali rasa kepercayaan dari dirinya kepadamu.
Meniru Bahasa Tubuhnya
Telah dilakukan sebuah penelitian yang sangat menarik yang didapatkan dari salah satu situs luar negri, sebuah penelitian di Jurnal Academy of Management Proceedings yang meminta para Mahasiswa MBA untuk menirukan bahasa tubuh dari rekan bicaranya. Contohnya, mereka diminta untuk menaruh salah satu sikutnya dimeja disaat rekan bicaranya melakukan hal tersebut. Hasilnya 67% dari mereka berhasil mendapatkan kesepakatan dalam perbincangan tersebut. Dan sebagian murid yang tidak diminta untuk menirukan bahasa tubuh dari rekan bicaranya, hanya 12,5% saja yang mendapatkan kesepakatan didalam perbincangan tersebut.
Beberapa peneliti menjelaskan, hasil dari kesepakatan perbincangan tersebut dipengaruhi oleh kepercayaan interpersonal dari kedua belah pihak. Dan dengan metode menirukan bahasa tubuh dapat membantu pihak-pihak dalam mendapatkan kepercayaan dari orang-orang yang dimaksudkan dengan lebih efektif.
Hal semacam ini juga dapat diterapkan ke dalam hubungan dengan pasanganmu, untuk bisa mendapatkan rasa kepercayaan dari pasanganmu yang sudah sedikit memudar, mungkin kamu dapat langsung mencoba menirukan bahasa tubuh pasanganmu disaat kalian berdua sedang berada didalam sebuah perbincangan atau sebuah obrolan.
Masuklah kedalam lingkaran pertemanannya
Kamu harus mencoba mengenali siapa saja teman ataupun orang-orang terdekat yang dimilikinya. Dan berusahalah untuk masuk kedalam lingkaran pertemanannya begitupun sebaliknya, perkenankanlah dirinya untuk dapat mengenal teman-temanmu yang lainnya untuk menghindari kesalah pahaman dikemudian hari. Disaat kamu dan dirinya sudah dapat mengenali dan berbaur dengan orang-orang terdekat, seperti yang dituliskan pada sebuah buku.
“ You see?, you closed your eyes. That was difference, Sometimes you cannot believe what you see, You have to believe what you feel. And if you are ever going to have other people trust you, you must feel that you can trust them, too...even when you’re in the dark. Even when you’re falling.”
“ kamu lihat?, kamu menutup matamu, tidak mempercayai apa yang kamu lihat, kamu hanya mempercayai apa yang kamu rasakan. Dan jika kamu pernah memiliki orang lain yang mempercayai kamu, kamu pun harus merasa bahwa kamu pun dapat mempercayai mereka, terlalu.... bahkan disaat kamu sedang berada didalam gelap. Dan bahkan disaat kamu sedang terjatuh.”
-Mitch Albom, Tuesdays with morrie-
Saling Memaafkan dan Bersikap Tegas
Janganlah merasa malu ataupun gengsi dalam meminta maaf bila kamu memang melakukan kesalahan. Tetapi kamu pun harus bersikap tegas bila mana rasa cemburu ataupun curiga dirinya sudah terlalu berlebihan. Kamu pun berhak untuk memarahinya, kamu juga dapat bersikap lebih tegas dengan menunjukan rasa emosi dan kemarahanmu. Selama hal itu masih didalam batas wajar dan tidak menyakiti perasaan pasanganmu terlalu dalam.
Disaat dirimu dengan pasanganmu sudah dapat membiasakan diri untuk saling meminta maaf, rasa kepercayaan yang sudah tercipta akan semakin kuat dengan sendirinya, yang otomatis akan dapat mengurangi rasa cemburu dan curiga diantara satu sama lain.
Satu hal yang harus diperhatikan, untuk bisa mendapatkan kepercayaan dari pasanganmu, kamu pun perlu memberikan kepercayaan kepada dirinya. Bila dirinya adalah tipe orang yang sangat peka dan juga baik, dia pun akan memiliki rasa kepercayaan terhadap diri kamu.
0 komentar:
Posting Komentar